Rabu, 11 Mei 2016

DANREM 162/WB BERSILATURRAHMI KE PONPES QUMARUL HUDA

Setelah melaksanakan kegiatan serah terima jabatan Komandan Korem 162/WB dari Kolonel Czi Lalu Rudy Irham Srigede, S.T.,M.Si  kepada Kolonel Inf Farid Makruf, M.A.,  yang berlangsung di Kodam IX/Udayana pada hari Sabtu 30 April 2016, pada hari Minggu 1 Mei 2016 Komandan Korem 162/WB yang baru yaitu Kolonel Inf Farid Makruf, M.A. beserta Ibu setibanya di pulau Lombok langsung melaksanakan kegiatan silaturrahim ke Ponpes Qumarul Huda Bagu yang terletak di Desa Bagu Kec. Pringgerata  Kab. Loteng. Sebagai Warga baru di wilayah NTB khususnya di pulau Lombok Danrem 162/WB ingin saling mengenal dengan seluruh elemen lapisan masyarakat, karena seperti kata pepatah yang mengatakan tak kenal maka tak sayang, untuk itu Danrem 162/WB beserta Ibu Ketua Persit KCK Koorcab Rem 162 mengawali kegiatan silaturrahimnya mulai dari para pemuka Agama yang ada diwilayah Lombok, kegiatan ini nantinya akan terus dilaksanakan oleh Danrem 162/WB dengan tujuan agar seluruh lapisan masyarakat yang ada di wilayah NTB dapat terus bersatu dengan aparat khususnya Korem 162/WB untuk menjadikan wilayah NTB yang aman, damai, maju dan sejahtera.  Sesampainya di Ponpes Qumarul Huda Danrem 162/WB beserta rombongan disambut langsung oleh pimpinan Ponpes yaitu TGH Turmuzi Badarudin, setelah silaturrahim kegiatan dilanjutkan dengan Sholat Magrib berjamaah.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar